PLN UID Suluttenggo bentuk tim reaksi cepat dan gelar pelatihan penanggulangan bencana

Gitta Waloni
Penulis:
Editor: Marsal Datundugon

ZONAUTARA.com – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, dan Gorontalo (UID Suluttenggo) membentuk tim Taruna Reaksi Cepat (TRC) untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi bencana.

Pelatihan terpadu digelar di Kantor PLN UID Suluttenggo, bekerja sama dengan BPBD, Balai Pemantauan Gunung Api dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Sulawesi Maluku, serta Basarnas.

Sebanyak 38 anggota Tim TRC dari seluruh unit PLN UID Suluttenggo mengikuti pelatihan ini. Tujuannya adalah membangun kompetensi sumber daya manusia dalam penanggulangan bencana dan memperkuat koordinasi antar lembaga terkait.

General Manager PLN UID Suluttenggo, Atmoko Basuki, menegaskan bahwa pembentukan Tim TRC merupakan bagian dari mitigasi terhadap potensi bencana.

“Kami ingin memastikan Tim TRC PLN memiliki kompetensi yang mumpuni dan siap merespons cepat serta efektif,” ujarnya.

Atmoko menambahkan, PLN tidak hanya fokus pada penyediaan listrik andal, tetapi juga berperan aktif dalam tanggap darurat sebagai tanggung jawab sosial perusahaan.

Pelatihan menghadirkan narasumber ahli, termasuk Juliana D. J. Rumambi, Kepala Balai Pemantauan Gunung Api dan Mitigasi Bencana Gerakan Tanah Sulawesi Maluku, yang membawakan materi Disaster Management. Danny Repi dari BPBD Sulawesi Utara memberikan materi Quick Response Disaster, sementara Novry Wullur dari Basarnas melatih keterampilan Medical First Responder.

Materi yang diberikan mencakup manajemen bencana, teknik evakuasi darurat, koordinasi lintas lembaga, serta keterampilan pertolongan medis seperti CPR dan penanganan luka.

Juliana Rumambi mengapresiasi langkah PLN membentuk Tim TRC. Menurutnya, PLN berperan vital dalam memulihkan akses listrik saat bencana dan mendukung sarana vital, seperti menyediakan genset untuk Pos Pemantauan Gunung Api saat erupsi.

Selain pemaparan materi, simulasi pertolongan pertama juga dilakukan untuk meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan Tim TRC PLN serta pihak terkait.

Follow:
Memulai karis jurnalistik saat turun meliput bencana Gempa dan Tsunami di Palu, dan hadir di beberapa liputan bencana besar lainnya. Selama Pilkada 2024 aktif meliput Pilgub Sulut
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com