ZONAUTARA.com – Setelah sempat dilanda banjir dengan ketinggian hingga 2 meter, warga di sekitar perempatan Banjer Manado mulai membersihkan rumah mereka.
Sajali, salah satu warga terdampak, mengungkapkan bahwa ia baru bisa kembali melihat rumahnya pada Sabtu (22/03/2025) pukul 05.00 WITA.
“Balik ke sini tadi jam 5 pagi, waktu itu air sudah surut,” tutur Sajali saat ditemui langsung tim Zonautara.com.

Menurutnya, pada Jumat (21/03/2025), air yang menggenangi rumahnya masih setinggi lutut pada pukul 11.00 WITA, namun terus naik hingga mencapai 2 meter pada malam hari.
“Sebelum jam 11 siang air sudah selutut, jam 3 sore mulai naik, dan terus bertahan sampai jam 9 malam,” jelasnya.
Kondisi ini memaksa Sajali dan keluarganya mengungsi sementara di tempat yang disediakan secara sukarela oleh kerabatnya.

Namun, ia mengaku hingga saat ini belum menerima bantuan dari pemerintah, meskipun merasa sebagai bagian dari warga yang terdampak banjir.

Sejak berita ini diturunkan pada pukul 13.25 WITA, Sajali mengungkapkan bahwa air kembali naik.
“Air ini sudah naik kembali, coba lihat,” katanya dengan nada khawatir.