Hari kedua banjir Manado, Basarnas imbau warga segera mengungsi saat air surut

Gitta Waloni
Penulis:
Editor: Neno Karlina Paputungan
Kepala Seksi Operasi Basarnas Manado, Ida Bagus Ngurah Asrama, (Foto: Zonautara.com/Gita Waloni).

ZONAUTARA.com – Memasuki hari kedua banjir yang melanda Kota Manado, Sabtu (22/3/2025), tim Basarnas terus melakukan upaya evakuasi di berbagai titik terdampak.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Manado, Ida Bagus Ngurah Asrama, mengatakan bahwa timnya memprioritaskan penyelamatan bagi kelompok rentan seperti ibu hamil, lansia, dan anak-anak.

“Pada hari kedua banjir Manado, kami telah melakukan evakuasi di beberapa titik. Fokus utama kami adalah ibu hamil, lansia, dan anak-anak,” ujar Ida Bagus.

Selain evakuasi, Basarnas juga mengimbau masyarakat, khususnya yang tinggal di bantaran sungai, untuk segera melakukan evakuasi mandiri saat air surut. Hal ini untuk menghindari risiko lebih besar ketika air kembali pasang.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat di Kota Manado, terutama yang berada di bantaran sungai, agar segera melakukan evakuasi mandiri saat air surut. Jangan menunggu sampai air kembali naik baru bergerak,” tambahnya.

Hingga saat ini, hujan dengan intensitas tinggi masih berpotensi terjadi di wilayah Sulawesi Utara, termasuk Manado. Tim Basarnas dan instansi terkait terus bersiaga untuk memastikan keselamatan warga yang terdampak.

Follow:
Memulai karis jurnalistik saat turun meliput bencana Gempa dan Tsunami di Palu, dan hadir di beberapa liputan bencana besar lainnya. Selama Pilkada 2024 aktif meliput Pilgub Sulut


Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com