Puncak arus balik Lebaran di Bandara Sam Ratulangi Manado diprediksi pada 7 April, Diperkirakan 7.000 penumpang

Posko Lebaran yang disiagakan sejak 24 Maret hingga 1 April 2025 berhasil melayani 64.000 pemudik, atau meningkat 13,2% dibanding tahun sebelumnya.

Reporter ZonaUtara
Editor: Redaktur
Pesawat Lion Ai sedang berada di Bandara Sam Ratulangi Manado. (Foto: Zonautara.com/Ronny A. Buol)

ZONAUTARA.com – PT Angkasa Pura Indonesia Bandara Sam Ratulangi Manado memproyeksikan puncak arus balik pasca-libur panjang akan terjadi pada Senin (7/4/2025).

General Manager Angkasa Pura Bandara Sam Ratulangi, Maya Damayanti, mengungkapkan sekitar 7.000 penumpang diperkirakan tiba di Manado pada hari tersebut.

Untuk mengantisipasi puncak arus balik, Bandara Sam Ratulangi telah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), guna memantau kondisi cuaca yang berpotensi memengaruhi operasional penerbangan.

“Kami telah berkoordinasi dengan seluruh stakeholder. Harapannya, hingga penutupan Posko Angkutan Lebaran pada 11 April 2025, semua berjalan lancar, aman, dan nyaman bagi penumpang,” ujar Maya Damayanti.

Maya menyatakan optimisme bahwa lonjakan penumpang arus balik dapat ditangani dengan baik, mengingat pengalaman selama arus mudik sebelumnya.


Posko Lebaran yang disiagakan sejak 24 Maret hingga 1 April 2025 berhasil melayani 64.000 pemudik, atau meningkat 13,2% dibanding tahun sebelumnya.

“Puncak arus mudik terjadi pada H-3 dengan 6.000-an penumpang, naik 22,1%. Sementara pergerakan pesawat juga meningkat 4,1%,” jelasnya.

Dengan kesiapan maksimal, pihak Bandara Sam Ratulangi menyatakan siap memberikan pelayanan optimal bagi penumpang selama periode arus balik Lebaran 2025.

TAGGED:
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com