ZONAUTARA.com – Pemilihan Suara Ulang (PSU) untuk pemilihan kepala daerah Kabupaten Kepulauan Talaud, digelar Rabu, 9 April 2025.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah memastikan seluruh logistik telah berada di TPS. KPU Republik Indonesia, Idham Holik, turun langsung memantau pilkada di daerah perbatasan.
Warga Kabupaten Kepulauan Talaud, Rabu, 9 April 2025, kembali melaksanakan pesta demokrasi, setelah sebelumnya Mahkamah Konstitusi memerintahkan pelaksanaan PSU dan menganulir hasil pilkada di 9 TPS, delapan desa di Kecamatan Essang dengan jumlah daftar pemilih sebanyak 3.007 warga.

Anggota KPU Republik Indonesia, Idham Holik, datang langsung ke daerah perbatasan Indonesia ini dengan kapal laut dan disambut jajaran KPU dan Badan Pengawas Pemilu Kepulauan Talaud.
Jelang pelaksanaan PSU, Idham Holik yang memantau langsung, memastikan seluruh logistik pilkada telah berada di TPS sebelum hari pemungutan suara.
“Semua persiapan terkait dengan pelaksanaan Pilkada Talaud, sudah dipersiapkan sebaik-baiknya. Kami juga sudah melepas pengiriman logistik untuk pemungutan dan perhitungan suara di Kantor KPU Talaud,” kata Holik kepada media, Selasa, 8 April 2025.
Ia juga mengaku senang, di mana pelaksanaan PSU ini mendapat dukungan semua pihak, termasuk hadir anggota Bawaslu RI, Herwin Malonda, serta khususnya Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) baik provinsi maupun kabupaten.
Diketahui hadir juga di Talaud, Kapolda Sulut, Roycke Harry Langie, bersama sejumlah pejabat utama. Bagi Holik, dukungan Forkopimda akan memastikan jalannya PSU bisa terselenggara dengan aman dan damai.
“Kami bertemu dengan Forkopimda dan syukurlah mereka total membantu dalam mendukung terselenggaranya PSU ini dengan lancar,” katanya.
Holik ikut mengimbau dan mengajak masyarakat Talaud untuk datang ke TPS menggunakan hak pilih memilih pemimpin terbaik di Kabupaten Kepulauan Talaud.