TOMOHON, ZONAUTARA.com – Kegiatan Ekspos Prestasi dan Kreativitas Siswa (Ekspresi) Jaksa Masuk Sekolah (JMS) akan kembali digelar di Kota Tomohon.
Seperti pelaksanaan di tahun sebelumnya, program yang merupakan kerjasama antara Kejaksaan Negeri (Kejari) Tomohon dan Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah (Dikbud) ini akan melibatkan siswa-siswi SD hingga SMA.
Persiapan pun terus dilakukan pihak Kejari bersama Dikbud untuk menyukseskan kegiatan yang akan berlangsung sejak 1 hingga 8 Oktober 209 ini.
Salah satunya, dengan menggelar audiensi dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Utara (Sulut) Andi M. Iqbal Arif, di kantor Kejati, Kamis (26/9/2019).
Pertemuan bersama Kajati tersebut dilakukan oleh Kepala Dinas (Kadis) Dikbud Juliana Dolvien Karwur bersama Kepala Kejari (Kajari) Tomohon Edy Winarko, didampingi Kepala Seksi (Kasi) Pidana Khusus (Pidsus) Arthur Piri.
Karwur mengatakan, dalam audiensi itu, pihaknya memaparkan soal persiapan pelaksanaan Ekspresi JMS tahun 2019 yang sudah memasuki tahun ke-4.
“Dalam kesempatan tersebut kami meminta dukungan sekaligus menyampaikan undangan kepada Kajati untuk dapat hadir dalam Grand Final Ekspresi JMS tahun 2019 di Kota Tomohon,” ujar Karwur.
Sebelumnya, Kajari Winarko melalui Kasi Intelijen Wilke H Rabeta menjelaskan, ada berbagai kegiatan berupa lomba yang akan dilaksanakan dalam rangkaian Ekspresi JMS 2019 ini.
Lomba-lomba tersebut, kata Wilke, yakni Lomba Jaksa Cilik tingkat SD, Lomba Yel–Yel JMS tingkat SMP dan SMA/SMK, Lomba Stand Up Comedy tingkat SMA/SMK, Lomba Pidato tingkat SMP dan SMA/ SMK, serta Lomba Duta Adhyaksa tingkat SMA/SMK.
“Kami berharap, seluruh sekolah yang ada di Kota Tomohon, baik tingkat SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK dapat mengikuti kegiatan ini,” harapnya.
Editor: Ronny Adolof Buol