ZONUTARA.COM – Jumlah orang positif terjangkit virus corona di Indonesia menjadi 117 orang, setelah pemerintah mengumumkan ada ketambahan 21 kasus baru.
Jumlah 21 kasus baru itu merupakan penambahan hasil yang didapati pada Minggu (15/3/2020).
Juru Bicara Pemerintah khusus penanganan virus corona, Achmad Yurianto mengatakan spesimen positif didominasi dari Jakarta.
“19 orang di Jakarta dan 2 di Jawa Tengah,” kata Yurianto kepada wartawan, Minggu (15/3).
Yurianto mengatakan, kasus yang diumumkan hari ini merupakan pengembangan atau tracing yang dilakukan terhadap pasien sebelumnya. Yuri tidak merinci lebih jauh 21 kasus baru itu.
Saat ini menurut Yuri, pemerintah daerah bisa mengambil kebijakan untuk melakukan tracing lebih jauh melalui dinas kesehatan. Kepala daerah, kata dia, juga memiliki hak untuk mengumumkan kepada masyarakat dengan tetap mempertimbangkan untuk merahasiakan identitas sang pasien.
“Kepala daerah yang bertanggung jawab dalam kebencanaan ini harus memiliki suatu strategi yang bagus,” ujar dia.
Yuri memberi contoh pada kasus di Jawa Tengah, hasil tracing mengarah ke Jakarta. Ada beberapa orang baru pulang dari Jakarta, sampai di daerahnya positif sakit.
Satu positif di Manado
Jumlah 117 kasus positif itu termasuk satu pasien yang kini dirawat di RSUP Prof. Kandou Malalayang, Manado.
Seperti yang diumumkan pada Sabtu (14/3) kemarin, satu orang pasien berjenis kelamin laki-laki berusia 51 tahun dinyatakan positif corona.
Pasien itu sebelumnya memiliki riwayat perjalanan dari Timur Tengah, mengikuti umroh.
Dia dirujuk dari Rumah Sakit Siti Maryam pada 9 Maret ke RSUP Prof Kandouw dan didiagnosa terjangkit virus corona. Sejak itu pihak rumah sakit mengambil tindakan isolasi.
Editor: Ronny Adolof Buol