VIDEO: Jumlah kasus virus corona dekati 600 ribu orang

Amerika Serikat kini menjadi negara terparah dengan 101.652 orang terjangkit covid-19. Dalam sehari ada 16.217 orang di Amerika yang dilaporkan terjangkit virus corona. Sementara di Italia mencatat angka kematian tertinggi. Sebanyak 9.134 orang di Italia meninggal, dan dalam sehari saja ada 919 kematian.

Gary Kaligis
Penulis:

ZONAUTARA.COM – Jumlah orang terinfeksi virus corona dari seluruh dunia kian mendekati angka 600 ribu orang. Hingga Sabtu (28/3/2020) pagi, sudah tercatat 593.316 orang.

Dari jumlah itu, sebanyak 27.210 orang meninggal, dan 132.520 orang sembuh.

Amerika Serikat kini menjadi negara terparah dengan 101.652 orang terjangkit covid-19. Dalam sehari ada 16.217 orang di Amerika yang dilaporkan terjangkit virus corona.

Sementara di Italia mencatat angka kematian tertinggi. Sebanyak 9.134 orang di Italia meninggal, dan dalam sehari saja ada 919 kematian.

Jumlah kasus di Italia mencapai 86.498 kasus terkonfirmasi.


Data update dari Wolrmeters.info diakses pada Sabtu (28/3/2020) pukul 07.00 WITA.

Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com