FOTO: TPS 5 Dendengan Luar, Paal 2 Manado terapkan protokol kesehatan

ZONAUTARA.com – Hari ini Rabu, 9 Desember 2020, rakyat Sulawesi Utara yang mempunyai hak pilih menyalurkan suaranya untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur dalam Pilkada Serentak.

Beberapa daerah kabupaten dan kota di Sulut juga menggelar Pemilihan Walikota/Bupati dan Wakil Walikota/Bupati.

Hari pencoblosan kali ini berbeda dengan Pilkada-pilkada sebelumnya, dimana di tempat pemungutan suara (TPS) harus diterapkan protokol kesehatan Covid-19. Seperti yang terpantau di TPS 5 Kelurahan Dendengan Luar, Kecamatan Paal Dua, Kota Manado.

Berikut foto-foto suasana di TPS tersebut:

protokol kesehatan di TPS
Pemilih yang datang ke TPS harus diperiksa suhu tubuhnya. / Foto; Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Petugas di TPS membagikan sarung tangan. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Tinta tanda selesai mencoblos diteteskan di jari bukan dicelup. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Situasi di meja KPPS. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Sarung tangan yang sudah terpakai di kumpul sebagai sampah. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Baik petugas di TPS maupun pemilih, semuanya harus menggunakan APD. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Pemilih sedang memberikan hak suaranya di bilik suara. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Saksi yang hadir di TPS harus taat protokol kesehatan. / Foto: Suhandri Lariwu
protokol kesehatan di TPS
Pemilih harus pula mencuci tangan. / Foto: Suhandri Lariwu


Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article