ZONAUTARA.com – Kementerian Perhubungan membenarkan soal dugaan hilangnya Pesawat Sriwijaya Air yang hilang kontak.
Pesawat Sriwijaya Air yang hilang kontak itu adalah pesawat dengan rute Jakarta-Pontianak, dengan kode penerbangan SJY-182.
Pesawat diduga hilang kontak pada sabtu (9/1/2021) pukul 14.00 WIB.
“Telah terjadi lost contact pesawat udara Sriwijaya rute Jakarta-Pontianak dengan call sign SJY 182. Terakhir terjadi kontak pada pukul 14.40 WIB,” kta Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati.
Pesawat itu berangkat dari Bandara Udara Soekarno-Hatta pada siang tadi. Hingga saat ini, belum diketahui penyebab dari hilangnya kontak pesawat tersebut.
Kini, pihaknya tengah menggandeng Basarnas dan KNKT untuk mendalami penyebab hilangnya pesawat tersebut.
“Saat ini tengah dalam investigasi dan tengah dikoordinasikan dengan Basarnas dan KNKT,” kata Adita.