Siapakah orang terkaya di Indonesia versi Menteri Keuangan Sri Mulyani?

Menurut Sri Mulyani, orang terkaya di Indonesia adalah Isa Rachmatarwata. Siapa dia?

Redaksi ZU
Penulis: Redaksi ZU
Menteri Keuangan Sri Mulyani (Foto dari Instagram)

ZONAUTARA.com – Forbes sering merilis daftar orang terkaya di dunia, termasuk daftar orang orang terkaya di Indonesia.

Menurut Forbes, pemilik perusahaan rokok kretek terbesar di Indonesia, Djarum merupakan orang terkaya di Indonesia.

Mereka adalah Robert Budi dan Michaerl Hartono. Menurut Bloomberg, Budi Hartono bahkan berada di peringkat 119 orang terkaya di dunia.

Total kekayaan dari pemegang saham terbesar di Bank Central Asia (BCA) ini sebesar USD17,3 miliar atau setara Rp242,35 triliun (kurs Rp14.009).

Sementara kakaknya, Michael Hartono berada di peringkay 127 orang terkaya di dunia, dengan jumlah kekayaan sebesar USD16,2 miliar atau setara dengan Rp226,94 trilium.

Tetapi Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati punya versi lain, siapa orang terkaya di Indonesia.

Menurut Sri Mulyani, orang terkaya di Indonesia adalah Isa Rachmatarwata. Siapa dia?

Advertisment:

Isa Rachmatarwata saat ini menjabat sebagai Direktur Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan.

“Pak Isa Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, nah ini orang paling kaya di seluruh Indonesia. Memegang berapa pak, kekayaan negaranya pak Isa?,” kata Sri Mulyani dalam video virtual, dikutip dari okezone.com.

Sri Mulyani mengatakan, Dirjen Isa bisa kaya karena kekayaan di sini merujuk pada kekayaan negara yang dikelola sebagai pimpinan DJKN.

DJKN adalah unit Kementerian Keuangan yang mengelola seluruh aset pemerintah, baik berupa barang maupun saham/

“Berapa sekarang ada di neraca kita, Pak?,” katanya.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.