ZONAUTARA.com—Kemenangan pasangan Yusra Alhabsyi dan Dony Lumenta (Yusra-Dony) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) tahun 2024 mencatatkan sejarah baru di tanah Totabuan.
Di balik kesuksesan pasangan nomor urut 2 ini, terdapat sosok kunci yang menjadi konseptor dan penggerak utama tim pemenangan, yakni Ismail Dahab.
Nama Ismail Dahab sudah tidak asing di telinga masyarakat Bolaang Mongondow Raya (BMR). Sebagai konsultan politik, Ismail dikenal karena strategi senyap, terukur, dan sistematis yang selalu membuahkan hasil. Rekam jejaknya yang gemilang menjadikannya salah satu konsultan politik paling disegani di bumi Totabuan.
Karier gemilang Sang Maestro Politik
Berdasarkan data yang dihimpun media ini dari orang terdekatnya, Ismail Dahab mengawali kiprahnya di dunia pergerakan saat menjadi aktivis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Manado sewaktu masih berkuliah di Universitas Sam Ratulangi (Unsrat).
Setelah itu, ia menjabat sebagai Direktur Pusat Belajar Lintas Komunitas (Publika) Manado sebelum menapaki karier sebagai konsultan politik.
Dalam perjalanan politiknya, Ismail juga sempat menjadi anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) melalui Pergantian Antar Waktu (PAW), menggantikan Mohamad Wongso.
Deretan kemenangan besar
Kemampuan strategi politik Ismail Dahab telah terbukti dari banyaknya kemenangan kliennya di wilayah BMR. Ia menjadi arsitek kemenangan sejumlah tokoh besar, diantaranya:
Salihi Mokodongan sebagai Bupati Bolmong periode 2011-2015, yang berhasil mencetak sejarah meskipun awalnya tidak diunggulkan.
Walikota Kotamobagu Tatong Bara dan Nayodo Koerniawan (TBNK).
Yasti Soepredjo Mokoagow (YSM) anggota DPR RI periode 2024-2029 dan mantan Bupati Bolmong periode 2017-2022, yang juga berhasil meraih kemenangan bersama Wakil Bupati Yani Tuuk.
Cherish Harriette Mokoagow (CHM) anggota DPD RI.
Haslinda Rotinsulu anggota DPRD Provinsi Sulut.
Teranyar, tangan dingin Ismail berhasil membawa Yusra-Dony meraih kemenangan telak pada Pilkada Bolmong 2024.
Strategi yang selalu tepat sasaran
Ketenangan dan strategi “underground” Ismail Dahab menjadi kunci keberhasilannya. Ia dikenal sebagai sosok yang bekerja di balik layar dengan taktik yang matang dan terukur, menjadikannya salah satu konsultan politik terbaik di BMR.
Dengan rekam jejak yang terus mencetak kemenangan, Ismail Dahab layak disebut sebagai “Raja konsultan Politik BMR.”