Program Makan Bergizi Gratis di Tomohon menunggu juknis

Indra Umbola
Penulis:
Editor: neno
Ilustrasi Program Makan Bergizi Gratis, (Foto: ZONAUTARA.com/Yegar Sahaduta).

ZONAUTARA.com – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dijadwalkan mulai bergulir Senin (06/01/2025) di 26 Provinsi di Indonesia, termasuk Sulawesi Utara (Sulut). 

Walau begitu, di Kota Tomohon belum ada petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan MBG. 

Hal tersebut sebagaimana disampaikan Wali Kota Tomohon, Caroll Senduk. 

Menurutnya, Kota Tomohon saat ini siap melaksanakan semua program dari pemerintahan Prabowo-Gibran. 

“Pokoknya, Pemerintah Kota Tomohon siap (melaksanakan) program dari Presiden,” ujarnya saat dikonfirmasi Zonautara.com, Senin, (6/01/2024).


“Tomohon belum ada petunjuk untuk memulai (MBG), tapi Tomohon tetap siap,” tambah Senduk. 

Senada, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon Juliana Karwur juga mengungkapkan pihaknya belum mendapat petunjuk pelaksanaan MBG. 

“Belum ada juknis yang turun ke Dinas. Tapi lalu sudah ada yang meminta data terkait MBG,” singkatnya.

Follow:
Mengawali karir junalistik di tahun 2019, mulai dari media cetak hingga beberapa media elektronik sebelum akhirnya bergabung dengan Zonautara.com di tahun 2024.
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com