ZONAUTARA.com – Sejumlah pemukiman warga terdampak cukup parah akibat banjir yang melanda Kota Manado, bahkan di beberapa titik terjadi tanah longsor. Manado diterkang banjir sejak Jumat (21/3/2025), dan hingga Sabtu (22/3) sejumlah wilayah masih tergenang air.
Proses evakuasi terus berlangsung seiring meningkatnya laporan yang masuk ke Basarnas Manado. Banyak korban yang dievakuasi merupakan kelompok rentan, seperti balita dan lansia di atas 60 tahun. Petugas gabungan terus mendahulukan mengevakuasi warga yang masih terjebak di dalam rumah, di daerah yang terdampak cukup parah.
Selain merendam rumah warga, banjir juga mengakibatkan sejumlah ruas jalan utama di Manado terputus, menghambat mobilitas warga dan upaya penanganan bencana.
Hingga Sabtu malam, petugas gabungan masih berusaha menanggulangi dampak banjir dan melakukan evakuasi di berbagai titik terdampak.
Berikut beberapa foto hari kedua banjir melanda Manado yang diabadikan fotografer Zonautara.com.








