bar-merah

KPU Tomohon simulasikan proses pungut hitung Pemilu 2019

Simulasi pemungutan dan penghitungan suara di TPS 5, Kelurahan Paslaten Satu, Kecamatan Tomohon Utara. (Foto: zonautara.com/Christo Senduk)

TOMOHON, ZONAUTARA.comPelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak Tahun 2019 tinggal menghitung hari.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) pun terus melakukan berbagai hal untuk menyukseskan pesta demokrasi ini. Salah satunya simulasi proses pemungutan dan penghitungan suara.

Di Kota Tomohon, KPU menggelar simulasi pungut hitung di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 5, Kelurahan Paslaten Satu, Kecamatan Tomohon Timur, Sabtu (23/3/2019).

Pantauan Zona Utara, simulasi ini melibatkan langsung masyarakat yang terdaftar di TPS tersebut.

Di mana, saat tiba di TPS, pemilih mendaftar kepada KPPS, menunggu giliran, mengambil Surat Suara, masuk ke bilik suara dan mencoblos, mengisi surat suara ke kotak suara, hingga mencelupkan jari ke tinta.

Waktu pelaksanaan pun digelar serupa dengan proses pungut hitung yang nantinya akan dilaksanakan pada 17 April 2019 mendatang, yakni dimulai pada pukul 07.00 WITA.

Simulasi Pemilu 2019 di Kota Tomohon. (Foto: zonautara.com/Christo Senduk)

Ketua KPU Tomohon Harryanto Lasut bersama empat Komisioner lainnya, masing-masing Robby Golioth, Stenly Kowaas, Albertin Vierna Pijoh dan Jacobus Andre Wowor pun memantau langsung proses simulasi tersebut.

Komisioner KPU Divisi Teknis Robby Golioth mengatakan, simulasi ini digelar untuk melatih para petugas yang nantinya akan bertugas di TPS pada hari H Pemilu 2019.

“Ini pelatihan buat para petugas, juga buat masyarakat yang akan menyalurkan hak pilihnya,” ujar Golioth kepada Zona Utara.

Menurut dia, simulasi tersebut dilaksanakan serupa dengan proses yang akan dilakukan di TPS pada hari pelaksanaan pemilu nanti.

“Mulai dari penyebaran formulir C6 pada H-1 dan penerimaan logistik, kemudian pengembalian formulir C6 yang tidak terdistribusi. Kemudian pada hari pelaksanaan, jam 6 pagi dilakukan penempelan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan jam 7 TPS dibuka serta pengambilan sumpah janji,” jelasnya.

Setelah itu, lanjut Golioth, dilanjutkan dengan pemungutan suara hingga pukul 13.00 WITA, kemudian istirahat makan dan langsung dengan penghitungan suara.

“Dalam simulasi ini, sebanyak 281 pemilih terdaftar di TPS 5 ini, tapi terdistribusi formulir C6 hanya 231,” katanya.

Dia menambahkan, seluruh Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) se-Kota Tomohon diundang dalam simulasi ini, untuk melihat seperti apa kendala-kendala yang bisa ditemui pada saat bertugas pada hari pelaksanaan nanti.

Editor : Christo Senduk



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com