TOMOHON, ZONAUTARA.com – Dukungan untuk terciptanya keamanan dan kedamaian mengalir dari seluruh penjuru Indonesia, jelang pelantikan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin.
Kota Tomohon pun merupakan salah satu daerah yang memberikan dukungan melalui aksi Doa Lintas Agama, yang digelar di kompleks Menara Alfa Omega dan diikuti oleh masyarakat dari berbagai lapisan agama bersama jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon, Jumat (18/10/2019) pagi.
Doa yang dibawa oleh para pemuka-pemuka Agama yang ada di Kota Tomohon ini pun semuanya mendoakan keamanan dan perdamaian bangsa Indonesia.
Khususnya, rencana pelaksanaan pelantikan Presiden dan Wapres pada Minggu (20/10/2019) mendatang.
Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman yang diwakili Wakil Wali Kota (Wawali) Syerly Adelyn Sompotan mengatakan, Doa bersama ini dilaksanakan untuk memohonkan keselamatan dari Tuhan bagi bangsa Indonesia.
Selain itu, kata Wawali, juga untuk memohonkan rahmat Tuhan agar memberikan kepada seluruh masyarakat kebesaran jiwa, kejernihan hati dan budi, serta kebijaksanaan tindakan untuk dapat menciptakan suasana rukun dan damai.
“Serta, memohon kelancaran pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, serta kepemimpinan nasional 2019-2024 dapat berjalan lancar dan sejahtera,” ujar Wawali.
Turut hadir dalam doa bersama ini para Pemuda Lintas Agama (Pelita), masyarakat dan para pejabat dan pegawai Pemkot Tomohon.
Editor : Christo Senduk