ZONAUTARA.COM – Provinsi DKI Jakarta menjadi wilayah yang paling banyak terdapat kasus terkonfirmasi Covid-19.
Hari ini sesuai dengan update data pemerintah pusat, ada ketambahan 39 kasus baru di ibukota negara itu. Sehingga total orang yang terjangkit di DKI Jakarta hingga Rabu (25/3) pukul 12.00 WIB menjadi 463 orang.
Adapun yang sembuh dari total 463 kasus itu sebanyak 23 orang, atau 4,9 persen.
Rasio kematian di DKI Jakarta akibat wabah virus corona sebesar 6,7 persen atau sebanyak 31 orang.
Baca puka: Update data corona 25 Maret 2020
Selain DKI Jakarta, provinsi lain yang mencatat kasus terbanyak adalah Banten (67 kasus), Jawa Barat (73), Jawa Timur (51) dam Jawa Tengah (38)
Secara nasional ada 790 kasus, yang sembuh 31 orang dan yang meninggal 58 orang.
Editor: Ronny Adolof Buol