ZONUTARA.COM – Penularan virus corona di Indonesia terus terjadi. Dari data yang terhimpun sejak tanggal 8 April hingga 9 April 2020 pukul 12.00 WIB, ada penambahan sebanyak 337 kasus.
Data itu baru saja diumumkan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.
“Total kasus terkonfirmasi positif terjangkit covid-19 hingga hari ini, ada sebanyak 3.293 orang,” ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto.
Sementara menurut Yurianto, pasien yang sudah sembuh ada sebanyak 252 orang, bertambah 30 orang jika dibandingkan Rabu kemarin.
“Jumlah yang meninggal ada sebanyak 280 orang, bertambah 40 orang,” jelas Yurianto.
Pada Rabu (8/4) kemarin, jumlah kasus sebanyak 2.956 kasus, yang sembuh sebanyak 222 orang dan yang meninggal 240 orang.
“Jika terpaksa keluar rumah pakailah masker. Masker kain sudah cukup. Dan seringlah cuci tangan,” ujar Yurianto.
Editor: Ronny Adolof Buol