MANADO, ZONAUTARA.COM – Jumlah pasien positif yang sembuh dari covid-19 di Sulawesi Utara terus bertambah.
Terkini, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulut mengumumkan pada Selasa (7/7/2020) ada 12 orang lagi yang sudah bisa dinyatakan sembuh.
“Itu karena hasil swab mereka sudah dua kali berturut-turut negatif,” tulis Juru Bicara Satgas Covid-19 Sulut, Steaven Dandel lewat rilis yang diterima oleh Zonautara.com.
Dengan bertambahnya 12 orang sembuh tersebut, kini total orang yang sembuh dari penularan virus corona di Sulut sudah mencapai 329 orang.
Adapun total kasus positif secara akumulatif di Sulut, hingga Selasa (7/7) sudah mencapai 1.252 orang.
“Pada Selasa (7/7) kasus baru positif yang dilaporkan ada sebanyak 34 orang yang tersebar di beberapa daerah di Sulut,” tambah Dandel.
Dari 1.252 kasus positif itu, yang masih aktif sebanyak 829 orang, sementara jumlah total yang meninggal sebanyak 94 orang.
“Hari ini ada dua kasus yang meninggal,” kata Dandel.
Editor: Ronny Adolof Buol