ZONAUTARA.COM – Akibat pandemi covid-19, kesadaran untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh meningkat. Salah satu upayanya adalah dengan memenuhi asupan untuk kebutuhan vitamin bagi tubuh.
Vitamin yang cukup terkenal terlebih di kalangan kaum awam adalah vitamin B dan vitamin C. Padahal vitamin lainnya pun bermanfaat dan dibutuhkan tubuh. Diantaranya:
Vitamin A
Vitamin A berfungsi untuk menjaga kesehatan mata. Vitamin ini membantu mata untuk melihat dalam cahaya yang redup dan membedakan warna benda.
Selain itu, vitamin A juga berperan dalam menjaga kesehatan kulit dan membantu sistem imun melawan infeksi. Vitamin ini bisa kamu dapatkan dengan mengkonsumsi wortel, pepaya, hati, dan lain-lain.
Vitamin B
Bisa dibilang vitamin satu ini paling kompleks. Ada 8 jenis vitamin B dengan fungsi yang berbeda-beda, yaitu:
Vitamin B1 yang berfungsi untuk membantu tubuh mengubah makanan menjadi energi, serta menjaga kesehatan kulit.
Vitamin B2 yang berfungsi untuk membantu tubuh menghasilkan energi dari makanan, serta membantu sel tubuh membakar lemak dan menjaga kesehatan kulit.
Vitamin B3 (niacin) yang berfungsi untuk membantu sel-sel tubuh mengubah makanan menjadi energi, serta menjaga kesehatan kulit.
Vitamin B5 (pantothenic acid) yang berfungsi untuk membantu sel tubuh memproduksi asam lemak dan hormon.
Vitamin B6 yang berfungsi untuk membantu tubuh dalam menggunakan dan memproses cadangan gula menjadi energi, serta membantu produksi sel darah merah.
Vitamin B7 (biotin) yang berfungsi untuk membantu produksi asam lemak dan asam amino ketika dibutuhkan oleh tubuh.
Vitamin B9 (asam folat) yang berperan penting dalam proses pembelahan sel, terutama pada ibu hamil, sehingga dapat meminimalkan risiko terjadinya kelainan bawaan pada janin.
Vitamin B12 yang berfungsi untuk membantu pembentukan sel darah merah, serta memelihara fungsi saraf.
Karena banyaknya varian vitamin satu ini, maka untuk makanan dengan kandungan vitamin ini pun tak dapat ditemukan pada 1satu jenis makanan.
Vitamin C
Vitamin C atau ascorbic acid dibutuhkan tubuh untuk memproduksi kolagen. Kolagen sendiri merupakan salah satu serat protein yang berperan dalam menjaga kekenyalan kulit, membantu penyembuhan luka, serta memperkuat pembuluh darah.
Selain itu, vitamin ini juga berperan dalam produksi norepinefrin dan serotonin, yaitu zat kimia otak (neurotransmitter) yang berfungsi untuk mengirim sinyal antar saraf.
Untuk memenuhi asupan vitamin C mu, kamu bisa mengkonsumsi aneka sitrus, tomat, anggur, dan sebagainya.
Vitamin D
Vitamin D berfungsi untuk membantu penyerapan kalsium guna pertumbuhan tulang, terutama pada anak-anak. Selain itu, vitamin ini juga membantu sistem imun dalam melawan infeksi.
Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan Anda mengalami pelunakan tulang (osteomalacia), rakitis, dan rentan terkena infeksi.
Makanan yang kaya kandungan vitamin D diantaranya susu, telur, paparan cahaya matahari, dan lain-lain.
Vitamin E
Vitamin E adalah antioksidan yang dibutuhkan oleh tubuh untuk melindungi sel-sel dari kerusakan. Selain itu, vitamin E juga memiliki fungsi untuk memperkuat sistem kekebalan tubuh, membantu pembentukan sel darah merah, memperlambat penuaan.
Vitamin satu ini bisa kamu dapatkan dari pisang, almond, kedelai, dan sebagainya.
Vitamin K
Vitamin K merupakan vitamin yang berperan penting dalam proses pembekuan darah, dan menjaga kekuatan tulang. Kekurangan vitamin K dapat membuat Anda berisiko mengalami perdarahan dan patah tulang.
Makanan dengan kandungan vitamin K adalah bayam, tomat, daging, dan lain-lain.
Nah, kini kamu sudah tahu apa saja macam-macam vitamin yang tentunya semuanya bermanfaat dan dibutuhkan tubuh. Salah satu tips agar bisa memenuhi kebutuhan vitamin mu adalah kamu dianjurkan makanan beragam makanan, serta konsumsi sayur dan buahan berbagai warna.