Black Box Sriwijaya Air SJ-182 ditemukan

sriwijaya air,pesawat jatuh,dvi polri,sriwijaya air jatuh,korban sriwijaya air,basarnas,knkt,sj-182,pencarian sriwijaya air,black box,

Redaksi ZU
Penulis:
Petugas gabungan membawa bagian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta - Pontianak yang jatuh di perairan Pulau Seribu di Dermaga JICT 2, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (10/1/2021). (KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG)

ZONAUTARA.com – Operasi pencarian Sriwijaya Air SJ 182 memberikan perkembangan yang menggembirakan.

Hari ini Tim Pencari sudah menemukan salah satu barang yang paling dicari, black box.

Black box tersebut berhasil ditemukan oleh prajurit dari Dislambair Koarmada I TNI AL. Black box yang ditemukan langsung dibawa ke Pelabuhan JICT.

Dari pengamatan awal, diketahui black box merupakan Flight Data Recorder (FDR).

“Telah ditemukan bagian FDR. Bagian yang ditemukan pecahan,” kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di JICT, Jakarta Utara, Selasa (12/1).

Hadi mengatakan, FDR ini ditemukan sekitar pukul 16.00 WIB. Tim penyelam langsung membawa black box ke KRI Rigel untuk diletakkan dengan aman di dalam boks putih biru.

Black box ini langsung diserahkan ke KNKT untuk didalami lebih lanjut.

Upaya pencarian terhadap korban pesawat Sriwijaya Air yang melayani rute Jakarta – Pontianak itu terus dilanjutkan.

1 Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com