ZONAUTARA.com – Selama masa pandemi Covid-19, masker menjadi produk yang paling banyak dicari dan digunakan. Sebagai bagian dari Alat Pelindung Diri yang standar, masker digunakan banyak orang untuk meminimalisir dampak ancaman penyebaran virus SARS-CoV-2.
Namun demikian, masing-masing masker memiliki kelebihan yang berbeda, tergantung jenis dan bahan. Harganya juga bervariasi dan menyesuaikan pasar.
Berikut ini kami hadirkan beberapa masker yang paling populer digunakan selama masa pandemi Covid-19 sebagai sebuah review produk:
1. Sensi Surgical Face Mask
Masker Sensi Surgical Face Mask mungkin menjadi salah satu masker yang banyak beredar dan dijual di pasaran. Selain bentuknya yang mudah digunakan, masker ini juga memiliki harga yang murah.
Masker ini memiliki desain 3 lapis atau ply yang melindungi terhadap kelembaban dari luar dan melindungi 95 persen debu, serbuk sari, bakteri, virus, dan pertikel udara lainnya. Jenis ini hanya bisa digunakan sekali saja.
Kelebihan:
- Masker ini mudah didapatkan di minimarket, apotek, atau hypermarket.
- Selain banyak dijual, masker ini memiliki harga yang relatif terjangkau. Anda bisa membeli Masker Sensi Surgical Face Mask dengan kemasan dus dengan harga yang juga murah.
- Tentang pemakaiannya, masker ini tidak sesak saat digunakan. Karena bentuknya besar, sehingga dapat menutupi muka dengan baik.
- Masker ini memiliki bahan yang cukup lembut dan tidak terasa kasar. Selain itu, ada banyak warna dan ragam motif yang menarik jika ingin memakaikan masker untuk Si Kecil.
Kekurangan:
- Karena hanya terdiri dari 3 ply, masker ini tidak bisa menahan virus-virus ukuran mikro dengan baik.
- Selain itu, keberadaan tali pada masker ini membutnya kurang nyaman, terutama di bagian telinga.
2. Sensi Mask Duckbill
Berbeda dengan masker Sensi Surgical Face Mask, Sensi Mask Duckbill memiliki moncong yang lebih mancung dan harganya murah.
Masker ini memiliki desain 3 ply yang melindungi terhadap kelembaban dari luar dan melindungi 95 persen debu, serbuk sari, bakteri, virus, dan pertikel udara lainnya. Masker ini juga hanya bisa sekali dipakai saja.
Kelebihan:
- Sama seperti Masker Sensi Surgical Face Mask, Masker Sensi Duckbill juga memiliki harga yang terjangkau. Anda bisa membeli satu dus berisi 50 masker seharga Rp25.000 saja, lho.
- Selain itu, masker ini memiliki bahan yang lembut, dan dibandingkan dengan Masker Sensi Surgical Face Mask, tali pada masker ini terasa lebih nyaman di telinga.
- Masker Sensi Duckbill juga memiliki kelebihan lain, yaitu desainnya yang lebih keren.
Kekurangan:
- Sayangnya, terlepas dari kenyamanan penggunaan, memakai Masker Sensi Duckbill terasa sesak saat bernapas.
- Terlepas harganya yang murah, masker ini tidak begitu mudah untuk didapatkan. Sehingga harus membelinya di beberapa drugstore atau supermarket tertentu.
- Meskipun memiliki desain yang keren, tetapi masker ini tidak cocok digunakan untuk wajah yang besar, karena ukuran besaran masker yang terlalu kecil.
- Selain itu, adanya bagian ujung atas yang tajam, sehingga dapat menusuk ke hidung. Hal ini bisa menjadi sedikit mengganggu ketika digunakan.
3. Masker N95 3M Type 9010
Jika ingin mendapatkan perlindungan yang ekstra, bisa menggunakan Masker N95 3M Type 9010 yang memberikan perlindungan lebih baik dari masker yang umum dijual di pasaran.
Masker ini terdiri dari 3 lapisan filter. Lapisan terluar menyaring partikel debu terbesar, lapisan terdalam mempertahankan bentuk respirator, dan lapisan tengah terdiri dari media filter elektrostatik.
Masker ini memiliki kemampuan masker respirator ini untuk menyaring di atas 90 persen dari debu partikulat 0,3 mikron. Penelitian ilmiah telah membuktikan bahwa untuk semua ukuran partikel debu, debu 0,3 mikron adalah yang paling sulit disaring secara efektif.
Dengan pemakaian sekali pakai saja, baca lebih lanjut untuk tahu review tentang Masker N95 3M Type 9010 berikut ini.
Kelebihan:
- Dengan lapisan yang lebih tebal dari dua masker sebelumnya, Masker N95 3M Type 9010 ini memiliki kemampuan yang lebih baik dalam menyaring virus.
- Selain itu, desain masker ini juga bagus, dan mudah dilipat. Dengan bentuk karet headloop, sehingga cocok digunakan untuk yang berhijab.
Kekurangan:
- Sayangnya, karet headloop pada masker ini terasa sangat kencang. Sehingga bisa cukup mengganggu dan membuat kepala pusing.
- Kekurangan lain dari masker ini, terlepas memiliki kemampuan yang lebih baik dalam menyaring virus, penggunaan Masker N95 3M Type 9010 terasa sesak saat bernapas.
- Selain itu, harga dari Masker N95 3M Type 9010 juga cenderung lebih mahal ketimbang dua masker sebelumnya.
4. Masker Anti Polusi Filter Udara 3M 9001V
Tidak hanya memiliki lapisan yang lebih tebal, Masker Anti Polusi Filter Udara 3M ini juga dilengkapi filter yang dapat menyaring udara dari polutan dan virus yang dapat merusak tubuh.
Masker debu standar N95 secara efektif menyaring 90 persen partikel udara bebas minyak, mencegah debu halus, partikel padat dan cair, mencegah polusi udara PM2.5, asap, asap, cocok untuk penggunaan di dalam atau di luar ruangan.
Masker ini terdiri dari bahan filter 4 lapisan canggih dengan filtrasi yang efektif dan resistensi pernafasan yang rendah untuk kinerja kualitas tinggi yang konsisten.
Masker Anti Polusi Filter Udara 3M hanya bisa sekali digunakan. Berikut ini review maskernya.
Kelebihan:
- Dibanding dengan masker lainnya, Masker Anti Polusi Filter Udara 3M adalah masker yang paling nyaman digunakan.
- Kekencangan loop pada masker ini membuat penggunaannya menjadi lebih nyaman, dan bahkan juga lebih mudah untuk pemakainya agar bisa bernapas.
- Selain itu, masker ini memiliki desain yang keren.
Kekurangan:
- Dengan fitur dan kemampuan menyaring yang lebih baik, tidak heran bila Masker Anti Polusi Filter Udara 3M memiliki harga yang relatif mahal. Apalagi, hanya bisa digunakan sekali pakai saja.
- Selain itu, masker ini juga lebih susah didapatkan. Harus memesan masker ini secara online saja.
5. Masker RespoKare Anti Polusi Udara
Masker RespoKare Anti Polusi Udara memiliki 5 lapisan yang diklaim dapat menyaring zat-zat berbahaya seperti Nitrogen Dioksida (NO2), Sulfur Dioksida (SO2) dan Ozon (O3), emisi mobil maupun industri.
Selain itu, masker sekali pakai ini dapat menyaring lebih dari 95 persen PM2.5 polutan dan juga alergen. Berikut review Masker RespoKare Anti Polusi Udara.
Kelebihan:
- Memiliki fitur indikator pada masker. Sehingga, bila warna masker berubah menjadi lebih gelap, itu berarti harus mengganti masker.
- Terdiri dari 5 lapisan, membuat Masker RespoKare Anti Polusi Udara dapat menyaring polutan udara dan debu dengan lebih baik, bila dibanding masker lain dengan lapisan lebih tipis.
Kekurangan:
- Masker ini cenderung memiliki harga yang lebih mahal, apalagi Masker RespoKare Anti Polusi Udara juga merupakan masker sekali pakai atau disposable.
- Anda juga akan lebih susah untuk mendapatkan masker ini, bahkan jika ingin membelinya secara online.
- Karena masker ini memiliki karet yang sangat kencang, sehingga akan terasa sakit di telinga, dan membuat pemakainya bisa terasa lebih sulit untuk bernapas.
6. Masker RespoKare Anti Viral
Review masker selanjutnya adalah Masker RespoKare Anti Viral yang memiliki dua jenis, yaitu masker dengan ukuran untuk anak-anak dan ukuran orang dewasa.
Masker ini diklaim memiliki 4 lapis, sehingga dapat menyaring polutan udara dan debu dengan lebih baik, dan memberikan perlindungan yang optimal.
Lapisan pada masker ini menonaktifkan 99,99 persen dari 18 virus flu termasuk influenza tipe A dan B, flu babi dan flu burung dalam waktu kurang dari 5 menit. Masker ini bisa jadi alternatif yang dapat diandalkan untuk vaksin flu.
Easker ini juga efektif pada 12 penyakit di udara termasuk campak, T.B., SARS, MERS, hingga cacar air.
Kelebihan:
- Masker ini memiliki empat lapis, menjadikan Masker RespoKare Anti Viral lebih baik dalam menahan virus dan polutan udara seperti debu dan asap kendaraan.
- Selain itu, masker ini juga terasa lebih nyaman digunakan di telinga, dan juga praktis digunakan oleh anak-anak.
Kekurangan:
- Dengan perlindungan empat lapis, menjadikan harga masker ini relatif mahal. Apalagi mengingat masker ini juga merupakan masker sekali pakai saja.
- Selain itu, Masker RespoKare Anti Viral juga lebih susah didapatkan, bahkan jika ingin membeli via online.
- Penggunaan Masker RespoKare Anti Viral juga agak sulit bagi pemakainya untuk bernapas.
7. Masker Pitta Mask
Review masker terakhir adalah Masker Pitta Mask, yang sering dikenal sebagai “masker K-Pop” karena masker ini banyak digunakan oleh para selebriti dari Korea Selatan.
Masker ini terbuat dari bahan nano fiber elastis sehingga produk ini mampu melekat sesuai dengan bentuk wajah. Masker ini terdiri dari 1 lapisan yang bisa menahan serbuk sari dan debu.
Berbeda dari 6 masker sebelumnya, masker ini bisa digunakan kembali dengan mencucinya jika ingin dipakai lagi. Berikut review maskernya.
Kelebihan:
- Dengan warna hitam, Masker Pitta Mask memiliki desain yang bagus. Selain itu, masker ini juga nyaman digunakan, baik ketika dikaitkan ke telinga dan juga saat bernapas.
- Meskipun tidak banyak dijual di toko offline, bisa mendapatkannya dengan mudah lewat toko online shop di beberapa e-commerce ternama.
- Meskipun harganya cukup mahal, tetapi sepadan karena Masker Pitta Mask bisa digunakan kembali sebanyak 3-5 kali setelah dipakai.
Kekurangan:
- Bila ingin membeli masker yang bisa menyaring virus, sebaiknya jangan membeli Masker Pitta Mask, karena masker ini tidak bisa menahan virus, dan hanya berguna untuk menyaring serbuk sari.
- Untuk petugas kesehatan yang kontak dengan pasien coronavirus, Center of Disease Control and Prevention (CDC) merekomendasikan jenis masker yang lebih khusus, yakni masker yang menyaring 95 persen partikel yang setidaknya berdiameter 0,3 mikron. Jenis masker ini disebut N95.
- Saat ini, ukuran partikel coronavirus belum diketahui secara pasti. Namun, penggunaan masker tidak akan efektif sepenuhnya untuk menghalau virus corona yang diperkirakan berukuran 0,12 mikron. Sementara virus SARS berdiameter 0,1 mikron.
- World Health Organization (WHO) menyatakan bahwa penggunaan masker akan lebih efektif jika dibarengi dengan cuci tangan secara rutin dengan hand sanitizer berbasis alkohol atau sabun dan air.
- Bisa memilih jenis masker pelindung yang sesuai dengan kebutuhan untuk Si Kecil dan keluarga, ya.