Lahan sawah terbesar di Sulut ada di Bolmong

Ronny Adolof Buol
Penulis Ronny Adolof Buol



Olah data: Tim Zonautara.com

Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menjadi wilayah yang paling besar menyumbang lahan baku sawah bagi Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Dilihat dari data sig.pertanian.go.id, pada Oktober 2022, total luas lahan baku sawah Bolmong mencapai 20.444 hektar atau 43,7 persen dari luas total lahan baku sawah di Sulut.

Lahan baku sawah adalah secara teknis yaitu lahan sawah exiting dinamis yang secara periodik ditanami padi atau diselingi tanaman lain seperti tebu, tembakau dan sebagainya. Sehingga, lahan baku sawah tak harus hanya lahan yang ditanami padi saja.

Sulut sendiri dari data sig.pertanian.go.id mempunyai 46.805 hektar lahan baku sawah. Terdapat tiga kabupaten yang tidak mempunyai lahan baku sawah, yakni Kabupaten Kepulauan Sitaro, Kabupaten Kepulauan Sangihe dan Kabupaten Kepulauan Talaud.



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Follow:
Pemulung informasi dan penyuka fotografi
Leave a comment
WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com