ZONAUTARA.com – Kata mengkonfirmasi atau mengonfirmasi digunakan untuk menegaskan sesuatu hal dengan jelas. Mana yang benar dari kedua kata tersebut?
Kata mengkonfirmasi atau mengonfirmasi berasal dari kata dasar konfirmasi.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kata mengkonfirmasi atau mengonfirmasi, yaitu:
(v/kata kerja): menyatakan dengan tegas; menegaskan.
Dalam KBBI, kata yang baku antara mengkonfirmasi atau mengonfirmasi, adalah mengonfirmasi.
Kata mengkonfirmasi ada di KBBI, namun merupakan bentuk kata tidak baku.
Artikel tentang ‘mana yang benar’ menurut KBBI, dapat anda temukan di kanal Zonapedia, atau di related bagian bawah artikel ini.