Diarak tarian Kabasaran, paslon Carol Senduk-Sendy Rumajar tiba di Kantor KPU Tomohon

Gitta Waloni
Penulis: Gitta Waloni
Editor: david

TOMOHON, ZONAUTARA.com – Pasangan petahana calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Carol Senduk – Sendy Rumajar, tiba di Kantor KPU Tomohon pada hari terakhir pendaftaran, Kamis (29/8/2024).

Caroll-Sendy datang ke KPU diiringi ribuan pendukung yang turut menemani, serta diarak-arak dengan penampilan tarian kabasaran dan marching band.

Kedua pasangan ini memulai jalan kaki bersama semua masyarakat pendukung dari menara Alfa Omega Kota Tomohon sampai di Kantor KPU Tomohon.

Caroll-Sendy juga didampingi oleh parpol pendukung yaitu PDIP dan Gerindra.

Kedua pasangan ini disambut oleh Ketua KPU Kota Tomohon Albertien Pijoh dan bersama jajaran yang hadir.



***

Follow:
Memulai karis jurnalistik saat turun meliput bencana Gempa dan Tsunami di Palu, dan hadir di beberapa liputan bencana besar lainnya. Selama Pilkada 2024 aktif meliput Pilgub Sulut
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

WP2Social Auto Publish Powered By : XYZScripts.com