ZONAUTARA.com – Hai, zonatarian people! Pernah tidak terpikirkan bagi kalian jika Indonesia memiliki perusahan yang sudah berdiri dari jaman sebelum kemerdekaan dan masih eksisi hingga kini?
Kalau iya, pemikiran kamu tersebut ternyata sesuai dengan fakta yang ada. Setidaknya hingga saat ini ada perusahaan yang tetap bertahan sampai sekarang. Malah di antaranya ada yang berdiri sejak tahun 1880-an.
Perusahaan-perusahaan tersebut didirikan pada jaman Belanda, dan telah memiliki nama yang sangat identik dari jaman dahulu. Berikut ini daftar perusahaan-perusahaan tersebut.
PG Pabrik Pangka Tegal
Pabrik Pangka Tegal merupakan perusahaan pengelola tebu menjadi gula. Perusahaan ini didirikan pada zaman Belanda sekitar tahun 1832, di Kecamatan Pangkah, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Bank Rakyat Indonesia
Bank Rakyat Indonesia atau yang kita kenal dengan sebutan BRI ini didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah, pada 16 Desember tahun 1895. Pendirinya bernama Raden Bei Aria Wirjaatmadjam.
Bank BRI juga merupakan salah satu bank BUMN terbesar di Indonesia.
PT Semen Padang
Nama dari PT Semen Padang pada masa pendirian awal yaitu NV Nederlandsch Indische Portland Cement Maatschappij (NV NIPCM).
Perusahaan ini sendiri didirkan pada tanggal 18 Maret 1910 yang juga sebagai pabrik semen pertama di Indonesia. Lalu sejak 7 Januari 2013, PT Semen Gresik (Persero) Tbk berubah nama menjadi PT Semen Indonesia (Persero) Tbk
Bumi Putera
Pada tahun 1912 perusahaan ini didirikan atas dasar keperihatinan yang mendalam terhadap nasib para guru di Bumiputera (Pribumi).
Tiga pendiri dari perusahaan ini sendiri yaitu Mas Ngabehi Dwidjosewono, Mas Karto Hadi Karto Soebroto, Mas Adimidjojoini.
HM Sampoerna
Sampoerna didirikan tepat 27 Agustus 1913 oleh pasangan suami istri imigran Tionghoa dari Fujian, Tiongkok yaitu Liem Seeng Tee dan istrinya Siem Tjiang Nio.
Pada awalnya perusahaan ini diberi nama Handel Maastchpaij Liem Seeng Tee yang kemudian berubah menjadi NV Handel Maaastchpaij Smpoerna.
Bakrie Grup
PT Bakrie & Brothers Tbk didirikan pada tahun 1942 oleh H. Achmad Bakrie. Bakrie dahulu merupakan perusahaan yang berawal dari usaha niaga.
PT Pindad Persero
PT Pindad merupakan perusahaan milik BUMN yang bergerak dalam pembuatan produk militer. PT Pindad sendiri didirikan pada tahun 1808 namun pada tanggal 29 April 1983 perusahaan ini menjadi bagian BUMN.
Dahulu perusahaan ini digunakan sebagai tempat peralatan militer atau dikenal dengan nama Artillerie Constructie Winkl (ACW).
PT PAL
PT PAL Indonesia (Persero) pada jaman Belanda tahun 1939 dikenal dengan nama Marine Establishment, yang berfungsi sebagai sebuah galangan kapal.
Selanjutnya terjadi perubahan pada masa pendudukan Jepang diberi nama Kaigun SE 2124.
Lalu setelah kemerdekaan perusahaan ini diambil alih Indonesia dan diganti namanya menjadi Penataran Angkatan Laut (PAL).