ZONAUTARA.com – Daya tahan tubuh atau juga yang dikenal dengan istilah sistem imun adalah kemampuan tubuh manusia secara alami melawan virus.
Daya tahan tubuh atau imun itu sangat berguna di masa pandemi Covid-19.
Menjaga kesehatan serta asupan makanan yang cukup dan sehat akan menjaga daya tahan tubuh seseorang.
Sebenarnya tubuh telah menyediakan alarm jika daya tahun tubuh menurun. Sebaiknya kita mesti mewaspadai jika tanda-tanda itu mulai dirasakan.
Apa saja tanda daya tahan tubuh seseorang sedang menurun? Berikut 5 tanda yang perlu anda perhatikan:
Tingkat stress tinggi
Jika anda merasakan bahwa stress anda meningkat, sebaiknya anda waspada. Bisa jadi ini berhubungan dengan turunya daya tahun tubuh anda.
Apalagi jika stress yang meningkat itu tidak dibarengi dengan masalah berat yang anda hadapi.
Luka lama sembuh
Jika anda punya luka di bagian tubuh, dan lama sembuh, sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter. Bisa jadi luka yang lama sembuh itu menandakan imun anda sedang turun.
Masalah pencernaan
Pencernaan yang terus-menerus bermasalah dapat menjadi alarm bagi tubuh bahwa imun sedang menurun. Segeralah berkonsultasi dengan dokter.
Sering flu dan meriang
Flu dan meriang atau demam menjadi alarm bahwa imun sedang bekerja. Tetapi jika anda sering menderita flu dan meriang, ini adalah tanda awas bagi daya tahan tubuh anda yang menurun.
Merasa lelah padahal tidur cukup
Tidur menjadi salah satu cara bagi tubuh untuk memulihkan tenaga yang hilang. Semestinya jika tidur cukup, tubuh akan merasa sehat.
Tetapi jika anda sudah tidur cukup tetapi masih terus merasa lelah, bisa jadi imun anda sedang turun.
Sebaiknya anda mewaspadai jika 5 tanda di atas sedang anda alami.
Imun atau daya tahan tubuh yang turun akan mempermudah seseorang terpapar virus corona.