ZONAUTARA.com – Kata triliun atau trilyun, adalah satuan bilangan, di atas miliar. Mana yang benar dari kedua kata tersebut?
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), arti kata triliun atau trilyun, yaitu:
(num) satuan bilangan yang dilambangkan dengan 12 nol (000.000.000.000) di belakang angka 1-999) di Amerika Serikat dan Prancis, digunakan juga di Indonesia
(num) satuan belangan yang dilambangkan dengan 18 nol (000.000.000.000.000.000) di belakang angka 1-999 (di Inggris dan Jerman).
Dalam KBBI, kata yang baku antara triliun atau trilyun, adalah triliun. Sedangkan, kata trilyun adalah bentuk kata tidak baku.
Kata turunan dari triliun: bertriliun-triliun; triliunan.
Itulah penjelasan singkat tentang mana yang benar, antara kata triliun atau trilyun.
Artikel tentang ‘mana yang benar’ menurut KBBI, dapat anda temukan di topik Zonapedia, atau di related bagian bawah artikel ini.