BALI, ZONAUTARA.com – Promosi iven pariwisata Tomohon Internasional Flower Festival (TIFF) ke-9 tahun 2019 gencar dilakukan. Salah satunya melalui Roadshow dan Fun Walk yang dilakukan di Denpasar, Bali, Minggu (30/6/2019).
Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman didampingi Wakil Wali Kota (Wawali) Syerly Adelyn Sompotan dan Ketua Umum Panitia TIFF ke-9 tahun 2019 Angelica Tengker berjalan sambil mempromosikan kepada masyarakat dan wisatawan yang sedang berolahraga saat Car Free Day.
Roadshow dan Fun Walk tersebut pun menampilkan ikon TIFF, yaitu bunga Krisan.
Angelica mengatakan, Kota Tomohon dengan iven TIFF telah menambah khasanah pariwisata Indonesia yang ditunjang dengan keindahan objek wisata.
Menurut dia, Pemkot Tomohon pun telah melengkapi akomodasi pariwisata yang representatif. Namun, kata dia, yang utama adalah keramahan masyarakat yang dikenal dengn smiling people.
“Tomohon juga dikenal dengan daerah yang aman dan sangat baik untuk iven pariwisata dan tahun ini kembali dilaksanakan TIFF dalam menunjang pariwisata Indonesia,” ungkapnya.
Dia menjelaskan, iven TIFF ini telah masuk dalam 100 calendar of event Kementerian Pariwisata RI.
“TIFF ke-9 ini akan berlangsung pada tanggal 7 sampai 12 Agustus 2019. Untuk itu, kita undang semua masyarakat di Bali, wisatawan di Bali untuk hadir dan membantu mempromosikan iven ini, dengan main event adalah TOF atau parade kendaraan hias dan sejumlah side event,” jelasnya.
Roadshow dan Fun Walk di Bali ini pun dimaksudkan untuk lebih meluaskan informasi soal TIFF yang merupakan agenda strategis dan menjadi awal kegiatan TIFF.
Sementara itu, Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman dalam sambutannya mengatakan, TIFF 2019 ini merupakan kegiatan ke-9 yang dilakukan Pemkot dan masyarakat Kota Tomohon.
Menurut Eman, kehadiran di Bali ini adalah untuk mensosialisasikan acara yang akan kita laksanakan.
“TIFF banyak dapat dukungan salah satunya dari Kementerian Pariwisata RI,
sehingga TIFF 2019 ini menjadi calendar event. Dukungan juga dari perbankan BRI, yaitu Bank Sulut dan Bank Prismadana, yang artinya TIFF makin banyak digemari dan didukung,” ujarnya.
Eman berharap, kesuksesan akan diraih dan Kota Tomohon yang indah semakin dikenal di Indonesia dan internasional.
Sejumla negara, lanjut Eman, pun sudah mengonfirmasi untuk ikut memeriahkan TIFF 2019, di antaranya Amerika.
“Mereka siap berpartisipasi untuk ikut TIFF, begitu juga Pemerintah Daerah di Sulut yang hadir saat ini yang terus memberikan support. Sebagai Wali Kota, saya sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang terus mendukung TIFF,” ungkapnya.
Dia menegaskan, pelaksanaan TIFF tersebut intinya untuk meningkatkan taraf ekonomi masyarakat secara khusus dan secara umum untuk kemajuan Sulawesi Utara.
Editor : Christo Senduk