TOMOHON, ZONAUTARA.com – Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman yang diwakili Sekretaris Daerah Kota (Sekkot) Tomohon Harold V Lolowang, menghadiri pencanangan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Mapolres Tomohon, Selasa 18/2/2020
Lolowang dalam kesempatan itu berharap, pencanangan WBK dan WBBM untuk Polres Tomohon dapat berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Atas nama Wali Kota dan Pemkot Tomohon akan senantiasa bahu membahu untuk bersama Polres mencapai zona WBK dan WBBM. Kami akan sama-sama belajar kepada Kejari Tomohon yang telah lebih dahulu, untuk dapat diterapkan pada Pemkot Tomohon,” ujar Lolowang.
Dalam kesempatan itupun turut dilakukan penandatanganan oleh beberapa pihak terkait, yaitu Kapolres Tomohon AKBP Raswin Bachtiar Sirait, Kepala Kejari (Kajari) Tomohon Immanuel Richendry Hot, Ketua PN Tondano ST Iko Sudjatmiko, Adolf Masengi selaku tokoh masyarakat, Zamroni Khan selaku tokoh agama, Dreeiter Roy selaku insan pers .
Turut hadir dalam kesempatan itu Perwira Polres bersama jajaran Polres Tomohon, serta para undangan.
Editor : Christo Senduk