Ini yang dilakukan Wali Kota Eman saat rayakan HUT ke-53

Christo Senduk
Penulis: Christo Senduk

TOMOHON, ZONAUTARA.com – Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53, Kamis (20/2/2020). Momen HUT di tanggal cantik ini pun Eman rayakan bersama masyarakat Kota Tomohon.

Berbagai aktivitas dilakukan orang nomor satu di Kota Tomohon saat merayakan rasa syukurnya atas ketambahan usia setahun.

Di awali dengan ibadah syukur pada pagi hari bersama keluarga dan para tokoh agama di kediamannya. Selanjutnya, suami dari Ibu Liliana Eman-Mokoginta ini kemudian mengikuti ibadah bersama jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon dalam rangka empat tahun kepemimpinan.

Di momen tersebut, Eman bersama Wakil Wali Kota (Wawali) Syerly Adelyn Sompotan pun turut meluncurkan berbagai program yang merupakan komitmen mereka untuk menjadikan Tomohon sebagai Smart City.

Eman pun turut meninjau Command Centre di Mal Pelayanan Publik Wale Kabasaran, untuk melihat implementas penerapan aplikasi Qlue.

Tak sampai di situ, usai peninjauan tersebut, Eman kemudian melanjutkan aktivitasnya dengan mengunjungi para penghuni Panti Asuhan Sayap Kasih Woloan.

Di tempat tersebut, Wali Kota berbagi kasih bersama penghuni yang adalah penyandang disabilitas atau keterbatasan fisik. Wali Kota Eman pun membantu pemenuhan kebutuhan sehari-hari para penghuni panti ini.

Advertisment:

Bahkan, selain berbagi dengan anak panti, Eman pun turut berbagi kasih bersama dengan para lansia yang telah berusia antara 80 sampai 90 tahun yang menggambarkan kegembiraan dalam menjalani hidup ini. Selain itu, Wali Kota pun turut bersama-sama merayakan HUT dari oma Anna Eman ke-90 di Kelurahan Taratara Satu, Kecamatan Tomohon Barat.

Di sela-sela perayaan syukurnya itu, Eman pun melakukan kunjungan kerja di LPK Techno Jasa Mandiri – PT. Tomohon Tehnik Mandiri, di Kelurahan Kolongan.

Di mana, kunjungan kali ini merupakan kunjungan Wali Kota Tomohon yang pertama kalinya di perusahaan jasa pelatihan di bidang operator dan teknisi alat berat yang pertama dan satu-satunya di Sulawesi Utara (Sulut) dan terdaftar resmi di kota, provinsi sampai Kementerian Ketenagakerjaan RI ini.

Puncak perayaan syukur Wali Kota Tomohon ini pun diakhiri dengan ibadah syukur yang dilaksanakan di kediaman Wali Kota di Kelurahan Paslaten yang dihadiri para pejabat di jajaran Pemerintah Kota Tomohon, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Editor : Christo Senduk



Jika anda merasa konten ini bermanfaat, anda dapat berkontribusi melalui DONASI. Klik banner di bawah ini untuk menyalurkan donasi, agar kami dapat terus memproduksi konten yang bermanfaat



Share This Article
Editor
Leave a Comment

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.